Kecelakaan Terburuk Dalam Sejarah, 3 Kereta Cepat Bertabrakan 288 Orang Tewas di India Timur
PARAMETERMEDIA.COM – Sedikitnya 288 orang tewas dan 1000 orang terluka dalam kecelakaan maut yang melibatkan dua kereta penumpang dan satu kereta barang bertabrakan di Balasore Odisha, India timur.
India Today mengabarkan bagaimana terjadinya kecelakaan dua kereta penumpang tersebut adalah Bengaluru-Howrah Superfast Express dan Shalimar-Chennai Central Coromandel Express.
Kecelakaan kereta api terburuk dalam sejarah India ini terjadi pada 2 Juni 2023, Jumat malam sekitar pukul 7.00 waktu setempat, ketika salah satu kereta tersebut anjlok dan keluar dari rel, sementara kereta lain di jalur terdekat kemudian menabrak gerbong yang terbalik.
Jumlah korban di perkirakan akan terus meningkat mengingat banyaknya korban yang terjebak dalam gerbong kereta yang hancur.
Pemerintah India menurunkan pasukan Angkatan Darat untuk membantu Tim Tanggap Bencana Nasional (NDRF), Pasukan Aksi Cepat Bencana Odisha (ODRAF), ratusan unit pemadam kebakaran dan ambulans dalam operasi penyelamatan.
Pemerintah India menghadapi masalah keselamatan dalam sistem kereta api yang mengangkut lebih dari 13 juta penumpang setiap harinya.
Padahal India telah menggelontorkan jutaan dolar untuk meningkatkan sistem, namun ratusan kecelakaan terjadi setiap tahun, yang memiliki jaringan terbesar jalur kereta api.
Perdana Menteri Narendra Modi mengadakan pertemuan mendadak untuk membahas dan menyelidiki penyebab kecelakaan maut tersebut.