PENERAPAN SPBE DILINGKUNGAN DINAS PU KAB. SUKABUMI, PERMUDAH LAYANAN PUBLIK
PARAMETERMEDIA.COM- Penerapan Sistem Pelayanan Berbasis Elektronik (SPBE) yang disosialisasikan oleh Diskominfosan Kab. Sukabumi di Aula Dinas PU Bidang SDA Jalan Pelabuan II Sukabumi, Kamis, (17/03/2022).
Diterangkan dalam sosialisasi SPBE tersebut bahwa Tanda tangan digital atau digital signature memiliki fungsi sama dengan tanda tangan analog yang dituliskan di atas kertas.
Dijelaskan pula menggunakan tanda tangan elektronik memiliki banyak kemudahan, efisien, lebih cepat, efeltif dan lebih ramah lingkungan karena menghemat penggunaan kertas (paperless) serta memiliki kelebihan dalam meningkatkan percepatan pelayanan (public trust)
Hal tersebut di respon Kabid Bina Marga
Dinas PU Kabupaten Sukabumi Agus Hermawan, S.T., dirinya mengatakan, tanda tangan elektronik sangat efisien, mempercepat pelayanan dan hanya memerlukan waktu sebentar.
” bahkan dalam hitungan menitpun sudah selesai, ini merupakan bentuk percepatan dalam peningkatan pelayanan publik” ungkapnya.
Agus menambahkan, Dinas PU sebagai salahsatu perangkat daerah di Kabupaten Sukabumi, menyambut baik penerapan sistem pelayanan berbasis elektronik, karena ini akan memudahkan pelayanan berbasis digitalisasi.