PELANTIKAN PENGURUS KORMI KAB. SUKABUMI, BUPATI MINTA TERUS BERKREASI DAN MENJAGA KEKOMPAKAN
PARAMETERMEDIA.COM – Pengurus Komite Olahraga Masyarakat Indonesia (KORMI) Kabupaten Sukabumi masa bakti 2022-2026 resmi dilantik, Selasa, 9 Mei 2023. Proses pelantikan pengurus KORMI Kabupaten Sukabumi yang diketuai Hj. Yani Jatnika Marwan ini, dilakukan oleh Ketua KORMI Jabar Denda Alamsyah.
Dalam kegiatan yang akan dilanjutkan dengan rapat kerja ini, dihadiri Bupati Sukabumi H. Marwan Hamami.
H. Marwan Hamami mengaku bersyukur dengan keberadaan KORMI. Pasalnya, keberadaan organisasi ini dapat membantu Pemda dalam memasyarakatkan olahraga dan menyehatkan masyarakat.
“Pemda berbahagia dan bersyukur kalau masyarakatnya sehat. Sehingga, masyarakat bisa beraktivitas secara merdeka,” ujarnya.
Dalam menyehatkan masyarakat ini, H. Marwan meminta KORMI untuk memunculkan sejumlah ide dan kreatifitasnya. Sehingga, masyarakat bisa tergugah untuk berolahraga.
“Kita memiliki potensi sumber daya alam yang luar biasa. Mari kita korelasikan potensi yang ada ini dengan sejumlah olahraga rekreasi,” ucapnya.
Bahkan bila perlu, olahraga rekreasi di KORMI bisa membantu mengangkat potensi daerah. Semisal membuat berbagai event olahraga di kawasan wisata yang ada di Kabupaten Sukabumi.
“KORMI bisa membantu mendorong event nasional di kawasan geopark misalnya. Event ini bisa dijadikan agenda rutin tahunan,” ungkapnya.
Dalam mewujudkan semua itu, H. Marwan meminta KORMI untuk kompak.
“Selamat bekerja dan semangat untuk memberikan yang terbaik bagi Kabupaten Sukabumi,” tegasnya.
Ketua KORMI Jabar Denda Alamsyah menambahkan, organisasi ini memiliki tugas dan tanggungjawab dalam membugarkam masyarakat. Hal itu dengan tujuan akhirnya masyarakat bisa berbahagia dan gembira.
“Kalau masyarakat bugar, nanti bisa produktif, bahagia, dan gembira,” bebernya.
Melihat tugas itu, dirinya meyakini KORMI Kabupaten Sukabumi dapat mewujudkannya. Mengingat para pengurusnya diisi oleh orang-orang muda.
“Komposisi KORMI ini sangat bagus. Semoga bisa bekerja dengan baik dan bersungguh-sungguh,” harapnya.
Ketua KORMI Kabupaten Sukabumi Hj. Yani Jatnika Marwan mengatakan, organisasi yang dipimpinnya untuk periode kedua ini, sudah menjalankan tugasnya dalam mengolahragakan masyarakat. Salah satunya lewat kegiatan Minggu Bergerak (Gurak).
“Gurak ini sudah berjalan. Bahkan telah dilaksanakan hingga ke tingkat kecamatan. Gurak ini pun menjadi andalam KORMI Kabupaten Sukabumi,” bebernya.
Tak hanya itu, KORMI pun telah memiliki Senam Gurilaps yang diciptakan Adinda Pasha Putri Permadi. Senam Gurilaps ini merupakan kebanggan Kabupaten Sukabumi.
“Senam Gurilaps ini menjadi kebanggaan dan ikon Kabupaten Sukabumi juga,” terangnya.
Melalui berbagai kegiatan tersebut, Hj Yani optimis mampu mewujudkan masyarakat yang sehat dan bugar.
“KORMI ke depan pasti sukses mewujudkan masyarakat Kabupaten Sukabumi sehat, bugar, gembira luar biasa,” pungkasnya.