Muskab PMI, Pengurus PMI Harus Memiliki Komitmen untuk Memajukan Organisasi secara Profesional
Parametermedia.com -Bupati Sukabumi H.Marwan Hamami membuka Musyawarah Kabupaten ( Muskab ) Palang Merah Indonesia ( PMI ) Kabupaten Sukabumi tahun 2023 di Hotel Pangrango Sukabumi, Sabtu, (11/11/23)
Dalam Sambutanya Bupati mengatakan Muskab menjadi Bukti Tanggung Jawab Pengurus PMI Kabupaten Sukabumi yang harus ditunaikan sebagaimana diamanatkan dalam Ad/Art PMI.
Agar organisasi ini mampu mengemban tugas yang mulia segenap jajaran PMI dalam menjalankan amanat seperti demikian itu,tentunya harus memiliki komitmen yang kuat untuk terus memajukan organisasi profesi ini secara Profesional.
” Segenap jajaran PMI Kabupaten Sukabumi harus menjadikan Muskab ini sebagai momentum yang tepat dalam upaya untuk merefleksi dan mengevaluasi seluruh program kerja yang telah dibuat dan dilaksanakan selama ini” ungkapnya
Masih dikatakan Bupati, Eksistensi PMI selama ini sangat membantu Salah satunya di bidang kesehatan. H. Marwan meyakini Muskab ini akan menciptakan program yang berdampak positif. Terutama,dalam menjawab persoalan kepalangmerahan.
“Peran aktif PMI sangat membantu Kabupaten Sukabumi,” ujarnya
Ketua PMI Kabupaten Sukabumi Hondo Suwito mengatakan, keberpihakan Bupati ke organisasi yang dipimpinnya sangat luar biasa. Bahkan,sejumlah alat canggih telah PMI Kabupaten Sukabumi miliki.
Hondo Kepada pengurus PMI 2019 -2023 yang sudah membantu untuk memajukan dan menyejahterakan masyarakat Kab Sukabumi dan kepada relawan yang sudah bekerja jeras agar Muskab ini berjalan Sukses dan lancar
Terdapat 3 pokok program kerja yang diusung PMI Kab Sukabumi, yaitu penanggulangan bencana, donor darah dan program kesehatan lainnya.
“PMI Kabupaten Sukabumi telah menjalankan ketiga program pokok tersebut dengan BAIK dan memenuhi sejumlah kriteria,” jelasnya
Hadir Pada acara tersebut Pengurus PMI Jawa Barat, Dandim 0607, Kapolres Sukabumi Kota, Kepala Kemenag, Kadis Kesehatan, Kadis Pendidikan, Kadis Dukcapil, Kadis Sosial, Kadis Budpora, Kadishub, Plt. Kadis Kominfosan, Plt. Kalak BPBD, Camat Sukabumi, Kepala Basarnas,l serta Ketua Kwarcab
Semua tanggapan:
88