Minum Air Kencing Sendiri, Remaja 17 Tahun Diselamatkan dari Reruntuhan Gempa Turki setelah Terjebak 94 Jam
PARAMETER MEDIA.COM – Tim penyelamat Turki berhasil mengeluarkan seorang remaja dalam keadaan hidup dari puing-puing sebuah bangunan di provinsi Gaziantep selatan.
Setelah terjebak 94 jam dalam reruntuhan, remaja 17 tahun itu mengatakan bahwa ia meminum air kencingnya sendiri untuk bertahan hidup.
Media lokal melaporkan Adnan Muhammet Korkut diselamatkan pada Kamis malam 9 FEBRUARI 2023, dari puing-puing sebuah apartemen di distrik Sehitkamil Gaziantep.
Dalam sebuah yang beredar video media sosial, Korkut berbicara pada tim penyelamat bahwa dia meminum air kencingnya sendiri untuk bertahan hidup.
“Saya meminum urin saya sendiri untuk bertahan hidup dan saya selamat berkat Tuhan saya,” katanya.
“Aku menunggu kalian datang, dan kamu datang, terima kasih Tuhan. Aku berterima kasih kepada kalian semua.”
Tim penyelamat kemudian menanyakan apakah dia mendengar orang lain di bawah sana, dia hanya mengatakan bahwa anjing miliknya juga terjebak di reruntuhan, yang dijawab oleh anggota penyelamat, Kami juga akan mencari anjing itu.
Gempa bumi yang kuat melanda Türkiye tenggara dan tetangga Suriah pada dini hari Senin, menghancurkan kota-kota dan menewaskan dan melukai ribuan orang.
Di hari ke empat pasca gempa, tercatat lebih dari 21.000 orang tewas dan ribuan lainnya luka-luka.
Upaya penyelamatan dan pengiriman bantuan vital terhambat oleh badai musim dingin, dimana salju menutupi jalan-jalan utama dalam dan menyebabkan tiga bandara utama di kawasan itu ditutup.
Di dekat pusat gempa antara Kahramanmaras dan Gaziantep, seluruh blok kota menjadi reruntuhan. ( Redaksi )