Kajati Jawa Barat Resmikan Klinik Kesehatan Adhyaksa Kejari Kota Sukabumi
PARAMETERMEDIA.COM-Kepala Kejaksaan Tinggi Jawa Barat, Asep Nana Mulyana, meresmikan Klinik Kesehatan Adhyaksa Kejaksaan Negeri Kota Sukabumi, pada hari Jumat, 4 Februari 2022. Hadir pada kesempatan tersebut diantaranya Kepala Kejaksaan Negeri Kota Sukabumi, Taufan Zakaria, Wali Kota Sukabumi, Achmad Fahmi, dan Wakil Wali Kota, Andri Setiawan Hamami.
Dalam sambutannya Kepala Kejaksaan Negeri Kota Sukabumi mengatakan bahwa klinik ini merupakan bentuk dedikasi Kejaksaan Negeri dalam memberikan pelayanan kepada masyarakat. Selain itu klinik kesehatan ini pula, ikut dalam penanggulangan covid – 19 dengan menyediakan layanan tes PCR.
Kajati Jabar mengatakan bahwa klinik kesehatan adalah salah satu bentuk sumbangsih Kejaksaan kepada masyarakat, terlebih memiliki lokasi strategis, sehingga mudah dijangkau warga. Diterangkannya beberapa Kejaksaan Negeri di Jawa Barat seperti di Purwakarta juga telah memiliki klinik kesehatan serupa. Selain itu dalam meningkatkan pelayanan, inovasi lainnya yang sedang digarap adalah pembentukan Kampung Adhyaksa diberbagai wilayah.
Pada peresmian tersebut, Kajati Jawa Barat juga meresmikan ruangan podcast milik Kejaksaan Negeri Kota Sukabumi, sekaligus menjadi narasumber podcast bersama Wali Kota dengan tema restorative justice